DONGENG KOPI: Sejak Abad 16, Ragam Menu Kedai Kopi Sudah Lengkap Pilihan

// // Leave a Comment
Menikmati di Dongeng Kopi
Menikmati Kopi di Dongeng Kopi bersama Sari Buah tumbuk
Sejak abad 16, ragam menu kedai kopi sudah banyak pilihan. Cokelat panas, minuman olahan susu, dan beberapa lain menu khas kedai tercatat mulai dari Procope di Perancis, Florian di Venesia, Greco di Italia, Reggio di New York serta Fazil Bey di Turki ada untuk bersanding dengan si anggur Arab. Selain teh juga tentunya, kedai kopi menjadi ruang bersosialisasi semua kalangan. Sehingga musti terakomodasi seleranya. Sampai sekarang, jamak bila penggemar coklat, penggemar susu kocok, penggemar sari buah tumbuk, tidak merasa terkucil saat duduk bersama di kedai kopi. Sebab bila kedai kopi hanya menyaji kopi saja, barangkali pengunjungnya menjadi sangat tunggal. Tidak majemuk. Walau kopi tetap dominan menjadi pemuncak penjualan. Jadi kalau ngajak ngopi di @dongengkopi temenmu pesan soda bianglala, ya ndak perlu sakit hati, siapa tahu doi pagi & siang ambang batas kafein sudah semampai to, ...

0 komentar:

Posting Komentar